Waspada THR ludes, Lakukan Tips ini

Waspada THR bisa bikin kamu malah nombok, Lakukan tips ini agar THR tidak ludes seketika

BPGA Getz

3/23/20241 min read

Malang - THR atau Tunjangan Hari Raya merupakan sebuah bonus yang biasa diberikan dari perusahaan kepada karyawan yang bekerja di perusahaan tersebut. THR ini bersifat tahunan dan diberikan sekali pada saat menjelang Hari Raya. Besaran yang didapatkan pun beragam dan sesuai dengan kebijakan masing-masing perusahaannya.

Seperti halnya uang kaget, THR pun demikian, terkadang kita bisa menjadi kalap saat mendapatkan uang THR yang besarannya lumayan. Untuk sebab tersebut, kita seharusnya dapat mengelola uang THR dengan baik, agar tidak ludes untuk kebutuhan yang sebenarnya tidak terlalu penting. Anda bisa coba beberapa tips berikut, agar uang THR anda tidak langsung ludes.

1. List Kebutuhan Hari Raya

Untuk dapat mengatasi kebutuhan yang tidak terduga, anda dapat menerapkan list untuk kebutuhan anda. Anda dapat membedakan antara kebutuhan dan urgensinya, seperti baju lebaran, THR keponakan, dan lain sebagainya. Sehingga anda dapat melakukan budgeting terhadap uang yang akan anda keluarkan.

2. Budgeting 

Setelah menentukan list, anda dapat mengetahui berapa persen yang dapat anda gunakan untuk kebutuhan Hari Raya. Mimin sarankan untuk menggunakan sekitar maksimal 60% dari total THR yang anda dapatkan, sehingga anda dapat menggunakan 40%nya untuk dialokasikan pada aset yang dapat bertumbuh, seperti Deposito contohnya. Anda dapat mengajukan deposito di BPR Gunung Arjuna, dengan bunga yang bersaing dan dapat dengan mudah diajukan melalui website. Informasi Lebih Lanjut

3. Tidak ikut trend

Tips yang terakhir adalah tidak mengikuti trend. Memang saat Hari Raya terkadang terdapat trend untuk membeli baju baru dan berbelanja parsel. Namun anda juga dapat untuk tidak melakukannya lho, anda dapat menggunakan baju lama anda yang masih bagus atau anda juga dapat membuat kreasi parsel anda sendiri, sehingga lebih hemat biaya dan anda dapat mengalokasikan THR anda dengan aset bertumbuh yang lebih besar.

Jadi bagaimana sobat BPGA? sudahkah anda mendapat THR hari ini? jangan lupa terapkan Tips nya ya agar THR anda tidak langsung ludes.